Berniat Umroh? Cari Tahu Biaya dan Tips Mengumpulkan Biaya

  • 24 February 2021
  • Admin

Berniat Umroh? Cari Tahu Biaya dan Tips Mengumpulkan Biaya. Umroh yang biasa di sebut juga dengan haji kecil merupakan suatu solusi buat umat muslim yang sedang menunggu giliran keberangkatan ke tanah suci untuk naik haji. Dan juga bagi umat muslim yang masih minim biayanya untuk menunaikan ibadah haji.maka dari itu bisa di solusikan dengan mendaftarkan  diri dengan berangkat umroh .
Umroh bisa berangkat  kapan saja dan sesuai keinginan kita selama sesuai  jadwal pada agen travel  yang kalian nanti pilih.

Untuk biaya umroh  sangat beragam.  Dan di zaman sekarang ini  sangat banyak sekali biro jasa abal-abal dan juga para  pengelolanya  menipu para calon  Jemaah . maka dari itu  kalian harus selalu teliti dalam memilih biro umroh .

Untuk harga umroh saat ini   ada promo  dengan harga Rp. 24,5 juta . dengan paket yang cukup hemat dengan   fasilitas yang didapatkan tiket pesawat Pulang pergi  ekonomi, transportasi dan akomodasi yang sesuai dengan program,  makan tiga kali sehari, bimbingan manasik, pembimbing,  air zamzam 5 liter per jamaah, biaya visa umroh.

Biasanya setiap paket yang ditawarkan belum termasuk pajak ,asuransi perjalanan, biaya visa progresif , biaya pembuatan paspor, single suplemen, vaksin meningitis, dan juga  berbagai biaya keperluan pribadi seperti laundry dan juga telepon.

Untuk kalian yang menginginkan  berangkat ke tanah suci  dan juga ibadah umroh  tetapi belum mempunyai cukup biaya , berikut tips mengumpulkan biaya  yang dimulai dari sekarang :

1.       Memilih Paket sesuai kondisi kemampuan
Saat untuk menggunakan biro jasa umroh . kalian pilihlah sesuai dengan kondisi kemampuan kalian. Biaya yang mahal pastinya akan lebih lama kalian di tanah suci . tetapi kalian bisa kondisikan juga yang sesuai kemampuan, seperti  memilih paket  yang bisa orang tua kalian mengikuti , jika ingin berangkat dengan keluarga.

2.       Menyiapkan biaya
Setelah memilih paket ,  pastinya kalian sudah mengetahui biaya yang akan disiapkan .  untuk mengumpulkan biaya nya kalian bisa melakukan investasi logam mulia  seperti emas  yang dimana emas memiliki kestabilan dalam harga dan umumnya setiap pekannya akan selalu naik. Selain dengan cara menyisihkan  10% dari hasil penghasilan kerja kalian.

3.       Pembiayaan Lain
Hampir semua bank syariah  menyediakan  suatu program  pembiayaan bagi para nasabah yang berniat untuk berangkat umroh ke tanah suci. Program tersebut seperti produk yang memiliki kemiripan  dengan kredit tanpa agunan tetapi disediakan dengan akad syariah yaitu akad jual beli manfaat atau jasa (ijarah multijasa).
 kapan kalian akan berangkat  umroh? Jika kalian mempunyai niat yang benar insya allah akan dipermudah!