Kumpulan Hadits tentang Kasih Sayang Agar Umat Islam Saling Mengasihi

  • 16 November 2021
  • Admin

Kumpulan Hadits tentang Kasih Sayang Agar Umat Islam Saling Mengasihi, Dalam Islam, Kasih sayang adalah fitrah yang dimiliki setiap manusia yang juga merupakan sifat yang terpuji dan dicintai oleh Allah SWT. Kasih sayang adalah dua suku kata yang berkaitan dan selalu dipasangkan penggunaannya. 

Dikutip dari buku Taman Para Pecinta oleh Emiel Ahmad, kasih sayang dijelaskan dalam banyak ayat Alquran salah satunya pada surat Al Balad ayat 17 yang berbunyi:

ثُمَّ كَانَ مِنَ الَّذِيۡنَ اٰمَنُوۡا وَتَوَاصَوۡا بِالصَّبۡرِ وَتَوَاصَوۡا بِالۡمَرۡحَمَةِ

Artinya: Kemudian dia termasuk orang-orang yang beriman dan saling berpesan untuk bersabar dan saling berpesan untuk berkasih sayang.

Selain ayat di atas, dalam Surat Al Hujarat ayat 13 juga ditegaskan untuk saling mengenal agar bisa saling mengasihi satu sama lain. Allah SWT berfirman:

يٰٓاَيُّهَا النَّاسُ اِنَّا خَلَقْنٰكُمْ مِّنْ ذَكَرٍ وَّاُنْثٰى وَجَعَلْنٰكُمْ شُعُوْبً ا وَّقَبَاۤىِٕلَ لِتَعَارَفُوْا ۚ اِنَّ اَكْرَمَكُمْ عِنْدَ اللّٰهِ اَتْقٰىكُمْ ۗاِنَّ اللّٰهَ عَلِيْمٌ خَبِيْرٌ

Artinya: Wahai manusia! Sungguh, Kami telah menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan, kemudian Kami jadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku agar kamu saling mengenal. Sesungguhnya yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa. Sungguh, Allah Maha Mengetahui, Maha Teliti.

Anjuran untuk menyebarkan kasih sayang juga diperintahkan oleh Rasulullah dalam berbagai riwayat hadits. 

Kumpulan Hadis tentang Kasih Sayang
Berikut beberapa hadits yang dikutip dari buku 60 Hadits Shahih oleh Faqihuddin Abdul Kodir:

HR. At-Tirmizi dan Abu Daud
Rasullullah SAW bersabda, “Kasihilah siapa pun yang ada di bumi, niscaya yang di langit akan menyayangi kalian.” (HR. At-Tirmizi dan Abu Daud)

HR. Abu Dawud dan At-Timidzi
Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa yang mencintai karena Allah, membenci karena Allah, memberi karena Allah dan tidak memberi karena Allah, maka sungguh telah sempurna imannya.” (HR. Abu Dawud dan At-Timidzi)

HR. Muslim
Rasululullah SAW bersabda. “Seseorang tidaklah beriman dengan sempurna hingga aku lebih dicintainya dari anak dan orang tuanya serta manusia seluruhnya.” (HR. Muslim)

HR.Bukhari
Abu Hurairah ra, meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW bersabda. “Barangsiapa yang tidak menyayangi, tidak akan disayangi.” (HR.Bukhari)

HR. Bukhari dan Muslim
Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda: “Tiga perkara yang barangsiapa memilikinya, ia dapat merasakan manisnya iman, yaitu cinta kepada Allah dan Rasul melebihi cintanya kepada selain keduanya, cinta kepada seseorang karena Allah dan membenci kekafiran sebagaimana ia tidak mau dicampakan ke dalam api neraka. (HR. Bukhari dan Muslim)

HR. Abu Dawud dan At-Tirmidzi
Rasulullah SAW bersabda, "Para pengasih dan penyayang dikasihi dan disayang oleh Arrahmaan (Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang), rahmatilah yang ada di bumi niscaya kalian akan dirahmati oleh Dzat yang ada di langit." (HR. Abu Dawud dan At-Tirmidzi)

Manfaat Menunjukkan Kasih Sayang Terhadap Anak
Menunjukan kasih sayang kepada orang terdekat akan memberikan banyak manfaat bagi orang yang dituju, misalnya seperti kasih sayang yang diberikan oleh orang tua kepada anak anaknya akan memberikan manfaat yang baik, baik  baik dari segi fisik, mental, maupun keterampilan.

Mendorong Rasa Percaya Diri
Banyak cara orang tua menunjukkan tanda kasih sayang mereka yang salah satunya adalah dengan memberikan kebebasan pada anak mereka untuk bereksplorasi. Jika si kecil diberikan kebebasan untuk bereksplorasi maka anak akan lebih banyak belajar tentang berbagai hal. Dari sinilah rasa percaya dirinya akan terlatih. Anak anak nantinya akan tumbuh dan membentuk pribadi yang tidak akan mudah minder, mudah bergaul dan tidak takut terhadap tantangan. 

Melatih Kemandirian
Menunjukan tanda kasih sayang dari seorang ibu terhadap anaknya tidak harus dengan cara memainkannya. Persepsi ini sebaiknya dikesampingkan, sebab kebanyakan salah menganggap bahwa sayang itu artinya memanjakan si kecil terhadap semua apa yang mereka inginkan. Menunjukkan kasih sayang seorang ibu yang baik adalah dengan cara mendidik dan membangun karakter anak untuk menjadi sosok yang mandiri dari kecil.