Rahasia Magnet Rezeki, Menarik Rezeki Dahsyat, Manusia diciptakan oleh Allah SWT untuk beribadah dan memenuhi atau menjalankan apa yang diperintahkan-NYA dan menjahui semua apa yang dilarang-NYA. Bagi para umat manusia yang taat beribada dan tidak menyekutukan Allah, niscaya Allah akan memberikan keberkahan dan kenikmatan di dalam hidup termasuk dengan rezeki.
Dikutip dari buku Rahasia Magnet Rezeki, berikut beberapa tips dan trik menarik rezeki yang bisa dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari.
1. Taat ibadah dan jauhi dosa
Di dalam Al Quran diceritakan bahwa sebelum manusia hidup di atas bumi, Adam dan Hawa tinggal di surga dan merasakan kesenangan namun karena memakan buah yang dilarang yang sebelumnya telah diperingatkan oleh Allah SWT untuk mereka jauhi, keduanya dihukum dan diturunkan ke atas bumi.
Ada pesan moral yang dapat diperoleh dari pesan tersebut, sebagaimana diterangkan Nasrullah, karena dosa hidup manusia menjadi sulit. Dosa menjadi penghalang rezeki.
Maka, agar rezeki lancar, kuncinya cuma satu, perbanyak pahala dengan taat beribadah dan jauhi perbuatan dosa.
2. Penguasaan pikiran, perasaan, dan spiritual
Kunci rahasia magnet rezeki, menurut Nasrullah, ada pada penguasaan atas tiga hal pokok yang menentukan: pikiran, perasaan, dan spiritual. Pangkalnya adalah lantaran nasib seseorang tergantung karakter dirinya.
Seseorang yang memiliki karakter pemimpin akan menjadi pemimpin yang baik. Begitu pun mereka yang bernasib jadi orang kaya. Hal itu terjadi karena karakter tercipta dari kebiasaan.
Kebiasaan lahir dari tindakan yang berulang-ulang. Tindakan dipengaruhi pikiran. Pikiran dikendalikan perasaan. Dan kualitas perasaan bergantung pada kecerdasan spiritual (SQ) seseorang. Jadi, bila ingin mengubah nasib ubah dulu pikiran, perasaan, dan spiritual kamu.
3. Kekuatan berpikir positif
Dalam sehari akal kita berpikir sekitar 60 ribu kali. Bayangkan bila jumlah sebanyak itu mayoritas pikiran yang terbit bernada negatif alias negative thinking. Akan seperti apa jadinya tubuh kita?
Yang lebih penting juga, bagaimana kita bisa menjadi magnet bila pikiran yang keluar melulu rasa pesimis, prasangka buruk, skeptis, dan berbagai macam pikiran negatif lainnya.
Bayangkan juga kebalikannya. Keajaiban macam apa yang akan terjadi bila kita selalu berpikir positif?
Di bukunya, Nasrullah memberitahu kita bagaimana caranya selalu berpikir positif, berkata-kata positif, dan membuat pernyataan-pernyataan positif.
Demikianlah beberapa rahasia magnet rezeki yang dapat dipraktikkan dalam kehidupan sehari hari dan semoga apa yang dijelaskan di atas dapat bermanfaat untuk kita semua. Amin..